Rabu, 09 Maret 2016

PENJAS 4B STRATEGI PEMBELAJARAN

TULISKAN NAMA KELOMPOK, NIM, DAN NAMA TUTOR

13 komentar:

  1. Kelompok 1:
    Ardi yandi : 1405122727
    Tirka hayu : 1405119231
    Jumaldi riski : 1405110049
    Salam : 1405117937
    joko : 1405112574
    Ahmad afandi : 1405113296
    Hafitri : 1405120913
    Nama tutor : Satrio mandala putro

    RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

    Langkah-Langkah Pembelajaran:

    PENDAHULUAN(15 Menit)

    a. Siswa berbaris 4 shaf
    b. Ketua kelas memimpin berdoa
    c. Guru mempresensi siswa
    d. Pemberian motivasi dan penyampaian materi teknik dasar permainan bola tennis.
    Pemberian motivasi dimulai dari guru memberikan pertanyaan yang akan memancing siswa untuk berfikir kreatif, “ ada yang tau tentang permainan bola tenis itu apa?”. Setelah beberapa siswa menjawab dengan berbagai jawaban, kemudian guru memberikan jawaban yang benar tentang apa itu permainan bolatennis. Dalam materi bolatennis ini kita akan belajar mengenai teknik dasar ,pukulan forehand,pukulan backhand,pukulan sevis,pukulan smast. Permainan bolatennis juga sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari yaitu untuk menjaga kebugaran fisik dan kesehatan mental.

    KEGIATAN INTI( 40 menit)
    • Guru mendemonstrasikan gerakan pukulan forehand,pukulan backhand,pukulan sevis,pukulan smast
    • Siswa mengamati gerakan yang dilakukan oleh guru
    • Siswa diberi kesempatan bertanya tentang gerakan yang didemonstrasikan oleh guru
    • Siswa diberi kesempatan untuk mencoba gerakan yang didemonstrasikan oleh guru yaitu pukulan forehand,pukulan backhand,pukulan sevis,pukulan smast dengan rincian kegiatan sebagai berikut:

    - Berbaris 6 bershaf, dengan masing masing shaf melakukan gerakan yang berbeda,metode ii di khususkan dengan pembagian pos-pos dimana masing pos berbeda aktivitas misalnya pada pos 1 melakukan gerakan pukulan forehand ,pos 2 melakukan pukulan backhand dan pos 3,4,5,6 dengan teknik yang berbeda ,siswa akan bergiliran dengan kelompok lainnya.di sesuaikan dengan aktivitas di lapangan biasannya kegiatann ini sama dengan circuit training namun ditambah dengan berbagai teknik dalam berbamin bolatennis sehingga menambah variasi latihan.

    -Dalam metode ini dapat dilihat sejauhmana pemahaman siswa mengenai teknik pukulan forehand,pukulan backhand,dan pukulan servis,pukulan smast ,di saat pelatihan seorang guru akan melihat dan mengamati kegiatan siswa di setiap pos,dan akan membenarkan apabila ada siswa melakukan teknik yang salah.

    • Melakukan permainan bola tenis dengan peraturan yg dimodifikasi untuk menekankan pada nilai-nilai sportif, bertanggungjawab, menghargai perbedaan, kerjasama, toleransi, disiplin dan menerima kekalahan dan mengekspresikan kemenangan secara wajar selama melakukan permainan
    • Guru memberikan tugas individu yaitu carilah tentang teknik dasar pukulan forehand,pukulan backhand,pukulan sevis,pukulan smast di internet, koran atau majalah.

    BalasHapus
  2. SAMBUNGANNYA…….

    PENUTUP(15 menit)

    1. Mengevaluasi pembelajaran
    2. Memberikan pertanyaan ?
    3. Menyimpulkan materi.
    4. Memberikan acuan untuk materi selanjutnya di minggu depan.
    5. Pendinginan dilakukan 5 menit
    6. Salam dan doa bersama.

    F. Penilaian
    1. Teknik penilaian

    1.1 Tes unjuk kerja (keterampilan)
    1.2 Tes pengamatan sikap
    1.3 Tes pemahaman konsep (pengetahuan)


    BalasHapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  4. KELOMPOK 7

    Dwi Ariyanto : 1405112181
    Intan Sri Herdianti : 1405112049
    Khairunnisa Rubi : 1405122133
    Nindy Dian Faradilla : 1405117808
    Rosi Aprillia : 1405114074
    Yulita Gumala Sari : 1405122271
    Nama Tutor
    Ibnu Haziz : 1405113234


    -Langkah-langkah Pembelajaran
    -Pertemuan Kesatu

    1. Pendahuluan (15 menit)
    - Berbaris dan berdoa dipimpin oleh salah satu peserta didik.
    - Guru mempertanyakan keadaan dan kondisi kesehatan peserta didik, jika ada yang sakit peserta didik bersangkutan tidak perlu mengikuti aktivitas fisik, tapi harus tetap berada di pinggir lapangan permainan.
    - Guru meminta salah seorang peserta didik untuk memimpin melakukan pemanasan. Pemanasan yang dilakukan antara lain: pemanasan untuk seluruh tubuh dan pemanasan secara spesifik untuk jenis aktivitas yang akan diikuti melalui permainan. Saat melakukan pemanasan guru mengamati kebenaran gerak pemanasan, jika terdapat peserta didik yang melakukan kesalahan, guru langsung memperbaiki pada saat kejadian (sambil memberhentikan pemanasan sementara), guru mempertanyakan tujuan dan manfaat melakukan pemanasan sebelum melakukan aktivitas fisik yaitu: untuk mempersiapkan tubuh menerima beban yang lebih berat, untuk mengurangi resiko cidera dalam melakukan aktivitas fisik.
    - Guru mendemonstasikan gerakan peregangan otot dari atas (kepala) sampai kaki (bawah) atau sebaliknya, guru mempertanyakan manfaat dan tujuan dari gerakan-gerakan peregangan, yaitu untuk menciptakan ruang gerak persendian lebih luas.
    a. Guru mempertanyakan “Siapa pemain bolabasket idola kalian?”, apa jenis keterampilan teknik dasar permainan bolabasket?, dan pertanyaan lainnya yang relevan.
    b. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan 1, yaitu : melempar dan menangkap bola dengan berbagai macam teknik melempar dan menangkap bola.
    c. Guru menyampaikan pengorganisasian kelas yaitu: kegiatan pembelajaran akan dilakukan dalam bentuk tugas individu, berpasangan dan berkelompok.

    2. Kegiatan Inti (45 Menit)
    a. Mengamati
    1) Guru mendemonstrasikan gerakan melempar bola setinggi dada (Chest pass) bolabasket, yaitu :
    a) Sikap kaki berdiri seenaknya (wajar) dengan otot sedikit ditekuk dan badan sedikit condong ke depan, pandangan ke arah lemparan, kaki boleh sejajar atau salah satu kaki di depan.
    b) Bola dipegang dengan kedua telapak tangan dan jari-jari terbuka menutupi bagian samping dan belakang dari bola. Ibu jari hampir mendekat, semua telapak tangan dan jari menyentuh bola.
    c) Tekuk kedua siku dengan mendekati badan, dan aturlah bola setinggi dada.
    d) Operan dimulai dengan melangkahkan satu kaki ke depan ke arah sasaran (penerima). Bersamaan dengan itu, langkahkan kaki, kedua lengan menolak lurus ke depan disertai dengan lekukan pergelangan tangan dan diakhiri dengan jentikan jari-jari tangan.
    e) Operan diarahkan setinggi dada (penerima) secara mendatar dan bola sedikit berputar.

    BalasHapus
  5. Sambungannya

    f) Bersamaan dengan irama gerak pelepasan bola, berat badan dipindahkan ke depan, langkahkan kaki belakang setelah bola lepas dari tangan (sebagai gerak lanjutan/follow throught).
    2) Guru mendemonstrasikan gerakan menangkap bola setinggi dada bolabasket, yaitu :
    a) Sikap kaki berdiri dan dibuka selebar bahu dengan kedua tangan lurus ke depan dan kedua telapak tangan menghadap ke depan serta jari-jari tangan terbuka (ibu jari tangan saling mendekat).
    b) Setelah bola menyentuh ujung jari dan telapak tangan dengan cara mengerem, bawalah bola ke dada dan tahanlah dengan cengkraman bola, yaitu semua telapak tangan dan permukaan jari-jarinya menempel dengan bola di samping kanan dan kiri.
    c) Selanjutnya kuasailah bola dengan baik sambil menunggu gerakan berikutnya (melempar).
    d) Peserta didik mengamatinya secara individual, dan selanjutnya mempraktikkan gerakan yang diperagakan oleh guru tanpa menggunakan bola.

    b.Menanya
    1) Peserta didik saling mempertanyakan “bagaimana jalannya bola bila di lempar dari atas kepala, yang dimediasi oleh guru?
    2) Peserta didik saling mempertanyakan “bagaimana jalannya bola bila di lempar dengan memantul bola ke lantai, yang dimediasi oleh guru?
    3) Peserta didik saling mempertanyakan “bagaimana jalannya bola bila di lempar dari samping badan, yang dimediasi oleh guru?
    4) Peserta didik saling mempertanyakan “bagaimana jalannya bola bila di lempar dari bawah, yang dimediasi oleh guru?
    5) Peserta didik saling mempertanyakan “bagaimana posisi kaki, badan dan tangan saat menangkap bola yang datangnya : setinggi dada, dari atas kepala, dari samping dan bola memantul, yang dimediasi oleh guru?

    c. Eksplorasi / Mencoba
    1) Peserta didik mempraktikkan secara berpasangan atau berkelompok mencari jawaban yang dipertanyakan guru dengan menunjukkan nilai kerja sama, tanggung jawab, menghargai teman, dan disiplin, guru menyampaikan arti penting kerja sama, tanggung jawab, menghargai teman, dan disiplin, selama melakukan praktik secara berpasangan atau berkelompok yang dilakukan di tempat (tidak bergerak). Selama praktik tugas peserta didik untuk saling mengoreksi kesalahan temannya.
    2) Peserta didik mempratikkan secara berpasangan atau berkelompok mencari jawaban yang dipertanyakan guru dengan menunjukkan nilai kerja sama, tanggung jawab, menghargai teman, dan disiplin selama melakukan praktik secara berpasangan atau berkelompok yang dilakukan sambil bergerak ke kiri, ke kanan, ke depan, dan kebelakang. Selama praktik tugas peserta didik untuk saling mengoreksi kesalahan temannya.
    3) Peserta didik mempratikkan secara berpasangan atau berkelompok dalam formasi segitiga atau berbanjar mencari jawaban yang dipertanyakan guru dengan menunjukkan nilai kerja sama, tanggung jawab, menghargai teman, dan disiplin selama melakukan praktik secara berpasangan atau berkelompok. Selama praktik tugas peserta didik untuk saling mengoreksi kesalahan temannya.

    BalasHapus
  6. Sambungannya

    d. Mengasosiasi
    Peserta didik mempratikkan secara berpasangan atau berkelompok menemukan hubungan jenis melempar dan menangkap bola dengan jarak sasaran lemparan.

    e. Mengkomunikasikan
    1) Peserta didik menerapkan keterampilan melempar dan menangkap bola dalam bermain bolabasket dengan peraturan dimodifikasi (lapangan kecil) menggunakan berbagai keterampilan dasar melempar dan menangkap bola dengan menunjukkan nilai kerja sama, tanggung jawab, menghargai teman, dan disiplin, dan guru mengamati peserta didik selama bermain (yang diamati adalah apakah peserta didik sudah dapat menghubungkan jenis lemparan yang digunakan dengan sasaran yang akan dicapai, misalnya jika sasaran jauh peserta didik akan melempar bola dengan posisi tangan yang tepat, jika sasarannya dalam jarak pendek, maka peserta didik akan melempar bola dengan posisi bola tangan di depan dada.
    2) Guru mengamati jalannya permainan, bila ada peserta didik yang curang (misalnya bola ditendang dan peserta didik tidak mengakui, melakukan permainan dengan keras) langsung diperingatkan dan menyampaikan arti penting sportifitas selama bermain.

    3. Kegiatan Penutup (10 Menit)
    a. Guru menyampaikan kemajuan yang diperoleh peserta didik secara umum dan kesalahan-kesalahan yang masih sering timbul saat melakukan praktik.
    b.Guru menginformasikan kepada peserta didik yang paling baik penampilannya selama melakukan permaian bolabasket.
    c. Salah satu peserta didik di bawah bimbingan guru melakukan gerakan pendinginan, guru mempertanyakan apa manfaatnya.
    d. Guru menugaskan peserta didik untuk membaca dan membuat catatan tentang keterampilan teknik dasar melempar dan menangkap bola dalam permainan bolabasket, oto-otot yang dominan bekerja saat bermain bolabasket, manfaat permainan bolabasket terhadap kesehatan. Hasilnya yang ditugaskan kepada peserta didik dijadikan sebagai tugas portofolio.

    Penilaian Pembelajaran
    1. Jenis dan Teknik Penilaian
    a. Jenis Penilaian
    1) Tes
    2) Non Tes

    b. Teknik Penilaian
    1) Observasi perilaku
    2) Tes tertulis
    3) Tes kinerja

    BalasHapus
  7. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  8. KELOMPOK 3 :
    • AHMAD ARIF (1405112600)
    • DARMA JULIANTI SAPONA (1405110354)
    • M. AGUM ALRIFKI (1405114551)
    • M. ZAM-ZAMI (1405113458)
    • ROBI DARWIS (1405114078)
    • WAWAN ZULKARNAIN (1405118925)
    TUTOR : JASMI YATI (1405121179)

    RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
    Langkah-langkah Pembelajaran

    1. Kegiatan Pendahuluan (15 menit)
     Berbaris, berdoa, presensi, apersepsi, motivasi dan penjelasan tujuan pembelajaran.
     Pemanasan secara umum
     Berlari mengelilingi lapangan tenis meja
     Pemanasan khusus tenis meja dalam bentuk permainan
    2. Kegiatan Inti (45 menit)
     Penjelasan cara melakukan latihan variasi dan kombinasi teknik dasar memukul forehand, memukul backhand, dan servis tenis meja dengan koordinasi yang baik.
     Guru mendemonstrasikan materi yang diajarkan atau yang baru saja dijelaskan, kemudian setelah guru mendemonstrasikan, siswa memperagakan tekhnik yang telah dijelaskan.
     Melakukan latihan variasi dan kombinasi teknik dasar memukul forehand, memukul backhand, dan servis tenis meja dengan koordinasi yang baik (berpasangan maupun berkelompok).
     Bermain tenis meja dengan menggunakan peraturan yang dimodifikasi secara berkelompok (jumlah pemain, lapangan permainan, dan peraturan permainan dimodifikasi), dengan menekankan nilai-nilai sportif, bertanggung jawab, menghargai perbedaan, kerjasama, toleransi, disiplin, menerima kekalahan dan mengekspresikan kemenangan secara wajar selama melakukan permainan.
    3. Kegiatan Penutup (10 menit)
     Pendinginan (colling down)
     Evaluasi, diskusi dan tanya-jawab proses pembelajaran yang telah dipelajari.
     Guru memberi tugas kepada peserta didik dengan membuat catatan tentang variasi teknik dasar memukul forehand, memukul backhand, dan servis tenis meja dengan koordinasi yang baik, hasil yang ditugaskan kepada peserta didik dijadikan sebagai tugas fortofolio.
     Berbaris dan berdoa


    A. Penilaian
    1. Teknik dan Bentuk Penilaian
    a. Tes Keterampilan (Psikomotor)
    Lakukan teknik dasar memukul forehand, memukul backhand dan servis, unsur-unsur yang dinilai adalah kesempurnaan melakukan gerakan (penilaian proses) dan ketepatan dan kecepatan melakukan gerakan (penilaian produk/prestasi).
    b. Tes Sikap (Afektif)
    Tes sikap (Afektif) dapat dilakukan selama siswa melakukan pembelajaran Pendidikan Jasmani di sekolah. Unsur-unsur yang dinilai : kerjasama, kejujuran, menghargai, semangat, percaya diri, dan sportivitas.
    c. Tes Pengetahuan (Kognitif)
    Guru menguji siswa berdasarkan uji lisan dan tulisan untuk menentukan pengetahuannya.



    BalasHapus
  9. KELOMPOK VI ( JIGSAW )
    1. BOYKE JOHANES (1405113973)
    2. ILHAM DALILLA (1405112292)
    3. JEFRIANTO (1405120778)
    4. REZKY DAYANA B.P (1405114442)
    5. ULFAH RIZKIYAH (1405114062)
    6. WAHYU SETIONO (1405111668)

    TUTOR :
    ESISKA YANIRMA (1405122423)




    RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

    Langkah – langkah pembelajaran
    Kegiatan pendahuluan (15 menit )
    a. Menyapa dan mengucapkan salam
    b. Berbaris, berdoa, presensi, dana persepsi dengan mengaitkan materi pembelajaran sekarang dengan pengalaman peserta didik atau pembelajaran sebelumnya
    c. Pengkondisian fisik, mental untuk mengikuti pembelajaran
    d. Memberikanmotivasi, menjelaskan tujuan dan menjelaskan manfaat materi pembelajaran pembelajaran
    e. Menyampaikan tahapan kegiatan pembelajaran
    Kegiatan Inti (45 menit )
     Pemanasan dengan lari-lari kecil keliling lapangan, peregangan statis dan dinamis, kemudian bermain lempar shuttlecock bekas secara berpasangan.
     Melakukan rangkaian kegiatan pembelajaran dengan pendekatan saintifik dengan metode resiprokal:
    a. Mengamati:
    • Peserta didik diberikan kesempatan membaca buku siswa tentang materi servis bulutangkis
    • Peserta didik diberikan kesempatan mencari informasi tentang materi servis bulu tangkis dari sumber lain seperti internet, video, gambar.
    • Peserta didik melihat dan mengamati tayangan video tentang permainan bulu tangkis
    • Sebelum melakukan peragaan,Guru mempersilahkan peserta didik untuk mengamati peragaan gerakan- gerakan servis yang dilaksanakan guru maupun peserta didik
    b. Menanya:
    • Guru memberi kesempatan peserta didik untuk bertanya tentang teknik dasar servis
    • Peserta didik dipersilahkan untuk bertanya tentang gerakan-servis
    • Guru memberi kesempatan siswa bertanya tentang gerakan yang telah diperoleh sebelumnya yang mereka peroleh dari internet, video, gambar dan permainan bulu tangkis yg di lihat di lingkungan sekitar. .
    • Peserta didik dipersilahkan untuk bertanya tentang informasi gerakan yang telah diperoleh sebelumnya yang mereka peroleh dari internet, video, gambar dan permainan bulu tangkis yang di lihat di lingkungan sekitar.
    c. Mengumpulkan informasi/ mencoba
    • Guru memberi kesempatan pada peserta didik untuk melakukan gerakan teknik-teknik dasar servis
    • Peserta didik diberi kebebasan mencoba teknik-teknik dasar servis ke berbagai arah dan target sesuai dengan kemampuan dan kemauan dalam kelompok
    d. Mengasosiasi/ menalar
    • Guru memberi kesempatan peserta didik untuk menganalisa dan mendiskusikan hasil gerakan-gerakan servis yang sudah di lakukan dalam kelompok. .
    • Peserta didik membandingkan gerakan-gerakan servis yang sudah diperagakan dalam satu kelompok .
    • Peserta didik dapat memilih gerakan yang benar dan tepat.
    • Peserta didik mendiskusikan gerakan yang benar dan tepat yang akan diperagakan dalam satu kelompok
    • Peserta didik menyimpulkan gerakan yang benar dan tepat

    e. Mengkomunikasikan
    • Guru mempersilahkan masing-masing kelompok untuk memperagakan hasil diskusi mereka secara bergantian.
    • Tiap kelompok menerapkan hasil diskusi kelompok dengan memperagakan gerakan-gerakan servis yang benar dan tepat.
    • Peserta didik melakukan servis yang benar dan tepat dalam permainan.
    • Guru mengamati cara melakukan servis sebagai bahan penilaian.
     Guru melakukan penilaian (pengetahuan, sikap dan keterampilan) selama pembelajaran berlangsung
     Melakukan permainan sederhana untuk memulihkan kondisi
    Penutup (10 menit )
    • Merangkum dan menyimpulkan materi pembelajaran bersama-sama
    • Melakukan refleksi oleh guru dengan melibatkan pererta didik tentang materi servis
    • Melakukan tanya jawab dengan murid tentang materi yang sudah di bahas.
    • Memberikan umpan balik dan rencana kegiatan pembelajaran selanjutnya
    • Berdoa bersama dan menyampaikahn salam




    BalasHapus
  10. LANJUTAN ....
    I. Penilaian
    Penilaian ini meliputi:
    1. Penilaian Sikap
    2. Penilaian Pengetahuan
    3. Penilaian keterampilan ( psikomotorik )
    1. Penilaian Sikap
    Penilaian sikap meliputi sportifitas ataupun tingkah laku siswa dan juga toleransi antar sesama siswa.
    2. Penilaian Pengetahuan
    1) Jelaskan pukulan servis pendek (short servis ).
    2) Jelaskan pukulan servis panjang( service lob ) pada permainan bulutangkis.
    3) Jelaskan pukulan servis drive pada permainan bulutangkis.
    4) Jelaskan pukulan service cambuk (service flicky)pada permainan bulutangkis.
    3. Penilaian Keterampilan (psikomotorik )
    1) Melakukan gerakan servis pendek pada permainan bulu tangkis dengan baik dan benar
    2)Melakukan gerakan servis panjang pada permainan bulu tangkis dengan baik dan benar


    BalasHapus
  11. Kelompok 4
    1. Arisman (1405110945)
    2. Syam Surya Rocky (1405112939)
    3. Hafizan (1405122585)
    4. M. Rohim (1405120200)
    5. Ravita (1405118294)
    6. Vera Mita (1405113678)
    Tutor : Abdu fakhri husaini (1405110949)
    Langkah-langkah pembelajaran :
    Kegiatan deskripsi alokasi waktu
    A. Pendahuluan ( 15 menit )
    1. Siswa di bariskan 2 shaf.
    2. Ketua kelas memimpin berdoa.
    3. Guru mempresensi siswa.
    4. Pemberian motivasi dan penyampaian materi teknik dasar permainan tenis lapangan .
    5. Stretching aktif atau pasif.

    B. Kegiatan Inti (45 menit)
    1. Guru mendemontrasikan materi.
    2. Siswa mengamati gerakan yang dilakukan guru.
    3. Siswa diberi kesempatan bertanya tentang materi.
    4. Siswa diberi gerakan mencoba gerakan
    5. Melakukan permainan bola volly dengan peraturan yang dimodifikasi untuk menentukan aspek afektif, sikap tanggung jawab, jujur, menerima kekalahan, dan menjunjung tinggi sportifitas.
    6. Guru memberikan tugas individu.

    C. Penutup (10 menit)
    1. Mengevaluasi pembelajaran.
    2. Pendinginan dilakukan sendiri dan berpasangan.

    A. Penilaian
    1. Kognitif.
    2. Afektif.
    3. Psikomotor.

    B. Instrument
    1. Kognitif
    - Memberikan soal untuk menentukan pengetahuannya.

    2. Afektif
    - Waktu melakukan praktek dilapangan atau diruangan.

    3. Psikomotor
    - Ketika memperagakan materi yang diberikan guru.

    BalasHapus
  12. KELOMPOK 2
    1.ARNILISYA NIM 1405113623
    2.DAMA INDRIYANA NIM 1405110437
    3.REGI MASRIZAL NIM 1405114917
    4.HIRZAN RAMAHDON NIM 1405122628
    5.MUHAMAD APRIANDA NIM 1405112873
    6.SIGIT PRASETYO NIM 1405114175
    TUTOR (ARDI PRANATA NIM 1405120681)
    Kegiatan Pembelajaran
    a. Pendahuluan (20menit)
    1. Berbaris
    Peserta didik dibariskan 2-4 bersaf, peserta didik yg tinggi di sebelah kanan
    2. Presensi
    Mengecek kehadiran peserta didik dan menanyakan kesehatan peserta didik secara umum
    3. Berdoa
    Peserta didik dipimpin berdoa sesuai dengan kepercayaan dan agama masing-masing
    4. Apersepsi
    Guru membuka pelajaran untuk membangkitkan motivasi peserta didik dengan cara:
    a. Mengajukan pertanyaan yang terkait dengan materi yang akan dipelajari guna mengetahui seberapa jauh kompetensi awal peserta didik pada materi yang akan dipelajari sekaligus untuk mengaitkan materi pengetahuan sebelumnya dengan materi yang akan dipelajari
    b. Menjelaskan tujuan pembelajaran dan cakupan materi yang akan dipelajari
    5. Pemanasan
    Menugaskan peserta didik untuk melakukan penguluran (Stretching) yang dimulai dari gerakan kepala menuju ke arah kaki, dengan hitungan masing-masing bagian item gerakan 2 x 8 hitungan. Diupayakan gerakan pemanasan lebih banyak difokuskan pada pemanasan di pinggul dan kaki dengan menggunakan game, caranya:
    Peserta didik dibagi menjadi 2 kelompok untuk melakukan permainan betengan karena permainan betengan banyak menggunakan aktivitas kaki.

    BalasHapus
  13. LANJUTAN
    b. Kegiatan inti (40 menit)
    Mengamati
    Mengamati penjelasan konsep dan contoh teknik dasar menendang bola dan mengontrol bola dengan cara:
    • Mengamati berbagai gerakan variasi dan kombinasi teknik dasar menendang dan mengontrol bola dari berbagai sumber media cetak atau elektronik dan membuat catatan, atau
    • Mengamati macam-macam variasi dan kombinasi teknik dasar permainan sepakbola (menendang, mengontrol, menggiring, dan menembak bola ke gawang) dalam permanan sepakbola yang diperagakan oleh guru maupun peserta didik lain yang mampu.
    Menanya
    Menanyakan berbagai macam variasi dan kombinasi teknik dasar permainan sepakbola (menendang, mengontrol, menggiring, dan menembak bola ke gawang)
    Mengeksplorasi
    • Mendiskusikan berbagai macam gerakan variasi dan kombinasi teknik dasar permainan sepakbola (menendang, mengontrol, menggiring, dan menembak bola ke gawang) dan membuat kesimpulannya.
    • Mempraktekkan gerakan variasi dan kombinasi teknik dasar menendang dan mengontrol bola sesuai hasil pengamatan.
    • Mempraktekkan gerakan variasi dan kombinasi teknik dasar mengontrol, menggiring dan menendang sesuai hasil pengamatan.
    • Mempraktekkan gerakan variasi dan kombinasi teknik dasar menendang, mengontrol, menggiring dan menendang bola ke asaran sesuai hasil pngamatan..
    Mengasosiasi
    • Membandingkan hasil pengamatan gerakan variasi dan kombinasi teknik dasar menendang dan mengontrol bola baik secara langsung ataupun melalui TV dengan penampilan gerak pada saat proses pembelajaran.
    • Menemukan gerakan variasi dan kombinasi teknik dasar menendang dan mengontrol bola sesuai kemapuan.
    Mengkomunikasi
    Bermain sepakbola menggunakan peraturan yang dimodifikasi dengan menerapkan berbagai macam variasi dan kombinasi menendang, mengontrol, menggiring, dan menembak bola ke sasaran sesuai dengan yang telah dipelajarinya dan menekankan nilai-nilai sportif, bertanggungjawab, menghargai perbedaan, kerja-sama, toleransi, disiplin dan menerima kekalahan dan mengekspresikan kemenangan secara wajar selama melakukan permainan.



    c. Kegiatan Penutup (15 menit)
    1. Salah satu peserta didik di bawah bimbingan guru melakukan gerakan pendinginan, guru mempertanyakan apa manfaatnya.
    2. Guru menyampaikan kemajuan yang diperoleh peserta didik secara umum dan kesalahan-kesalahan yang masih sering timbul saat melakukan praktik.
    3. Bersama peserta didik guru melakukan refleksi.
    4. Bersama peserta didik guru melakukan penyimpulan.
    5. Guru menugaskan peserta didik untuk membaca dan membuat catatan tentang variasi teknik dasar sepakbola: menyepak menahan bola, mengoper bola, menembak bola (shooting) dan menyundul bola.
    Hasil yang ditugaskan kepada peserta didik dijadikan sebagai tugas portofolio

    A. Penilaian,
    1. Teknik penilaian
    a. Penilaian sikap; observasi oleh guru
    penilaian antar teman
    b. Penilaian pengetahuan; uji lisan
    uji tulis
    c. Penilaian keterampilan; uji unjuk kerja

    BalasHapus